Monday, June 4, 2007

Memasak Daging Berkuah

Beberapa kunci penting dalam memasak daging2an berkuah (rawon, soto, sup, gulai, kari, asem2, pindang dll) yang enak:
  • Pastikan daging dan bumbu dimasak secara bersamaan sejak awal. Hal ini akan membuat bumbu meresap sempurna ke dalam daging, citarasa bumbu dan kuah yang dihasilkan pun semakin well blended.
  • Untuk bebrapa jenis masakan seperti soto, pindang dan rawon, bila menginap semalam akan didapatkan paduan kaldu dan bumbu dengan taste terbaik.
  • Gunakan api simmer, untuk mendapatkan kaldu yang mantap dan tekstur daging yang lembut. Hindari penggunaan api medium & high karena menjadikan kaldu yang buram dan citarasa yang hambar serta tekstur daging yang dry.
  • Pengecualian: suhu tinggi yang dihasilkan oleh pressure cooker, karena proses pemasakannya memanfaatkan sistem pressure yang mampu mengeluarkan sari2 daging dari “sarangnya”.
  • Daging kambing lebih royal dalam menyerap rempah dibandingkan sapi. Lebihkan takaran rempah 25-40% jika memasak menggunakan daging kambing.
  • Usahakan untuk mencampur daging dengan minimal 30% daging bertulang pada masakan berkuah untuk mendapatkan kaldu yang rich sekaligus meningkatkan penampilan agar lebih “gourmet”.

No comments: